ZONASULSE;L.COM,MAKASSAR | Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kota Makassar melaksanakan ibadah Qurban. Pelaksanaan pemotongan hewan Qurban tersebut dilaksanakan setelah Shalat Idul Adha 1444 Hijriah bertempat di Kantor Bapenda Kota Makassar, di Jl. Urip Sumoharjo. Kamis (29/06/2023
Sapi qurban yang disembelih merupakan partisipasi dari Kepala Badan Pendapatan Daerah Kota Makassar Firman Hamid Pagarra beserta seluruh jajarannya.
Pemotongan hewan Qurban ini disaksikan langsung oleh Sekretaris Bapenda, Muh. Fuad Arfandi beserta pegawai-pegawai Bapenda.
Daging hewan Qurban yang disembelih dibagikan kepada pegawai Bapenda Kota Makassar dan beberapa masyarakat yang kurang mampu.
Menurut Kepala Bapenda kota Makassar mengatakan berkurban merupakan Sebagai bentuk ekspresi keimanan dan ketakwaan ummat muslim atas perintah Allah SWT.Dan berqurban menjadikan umat muslim semakin bertaqwa
“Diharapkan dengan dilaksanakan pelaksanaan Ibadah Qurban ini kita dapat meneladani ketaatan Nabi Ibrahim AS dan Nabi Ismail AS untuk selalu ikhlas dan bertakwa kepada Allah SWT
Dan semoga menjadikan kita semakin bertaqwa ,”tutur Firman Pagarra(**)
.