Korcam KONI Manggala Hadiri Rakor Dalam Rangka Evaluasi Kinerja Jajaran Pengurus

ZONASULSEL.COM,MAKASSAR || Pengurus Korcam KONI Manggala menghadiri Rapat Koordinasi (Rakaor) dalam rangka silarurahmi sekaligus evaluasi kinerja jajaran pengurus Korcam KONI di15 Kecamatan se kota Makassar, 12/12/2023

Rakor tersebut dipimpin langsung oleh Ketua KONI Kota Makassar Ahmad Susanto, didampingi Wakil Ketua Bidang Organisasi, Andi Yasin Iskandar bertempat di Aula Agar Jaya, Kantor KONI Kota Makassar, Jalan Kerung Kerung, Kecamatan Makassar

“Rakor dengan Korcam KONI se Makassar ini merupakan silaturahmi sekaligus ajang evaluasi kinerja jajaran pengurus Korcam KONI dari 15 kecamatan,” kata Ahmad Susanto saat diminta komentarnya.

Ia juga mengapresiasi kerja keras Korcam KONI dalam menyukseskan penyelenggaraan Pekan Olahraga Kota (Porkot) VIII Makassar 2023 yang berlangsung di Makassar, 20-29 Oktober 2023 lalu.

“Suksesnya penyelenggaraan Porkot Makassar lalu, itu karena keseriusan Korcam dalam mempersiapkan atlet dan kontingennya bertanding di Porkot,” ujar Ahmad Susanto.

Sementara itu Ketua pengurus Korcam Manggala Suprapto didampingi Sekretaris Syahril dan Bendaharanya Abd Ghifar, mengatakan pengurus Korcam Manggala selalu siap bersama KONI memajukan olahraga di kota Makassar

“Kami pengurus Korcam KONI manggala selalu siap dan mendukung KONI Makassar dalam memajukan olahraga din kota Makassar,”tutur Suprapto

Rencananya Tahun 2024, KONI kota Makassar akan memprioritaskan pembangunan sport center mini di 15 kecamatan(***)

 

 

DPRD Makassar